BENGKULU - Marhaban ya Ramadhan bulan yang penuh berkah dimana setiap umat Islam berbondong bondong merayakan dan memanfaatkan bulan yang penuh berkah ini dengan kebahagiaan. Wakil ketua KNPI Kota Bengkulu, Kholid Sander menyampaikan; Bulan yang suci ini seharusnya kesempatan terbaik dalam meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.
namun sangat disayangkan gerakan lamban dan kesan tidak beraninya Walikota, Wakil walikota Bengkulu dan satpol PP kota Bengkulu dalam penertipan warung remang remang yang ada di kota bengkulu kemudian kita masih mempertanyakan ada apa ini sedangkan tahun tahun sebelumnya tindakan ini sering dilakukan oleh Pemkot kota Bengkulu namun ditahun ini tidak dilaksanakan apakah ini ada indikasi politik, kita hanya bisa menerka pemilik kebijakan lah yang lebih tau tentang ini (Tutupnya)
sejatinya hal ini harus segera dilakukan walikota dan wakil walikota Bengkulu agar terciptanya masyarakat religius seperti yang sering disampaikan oleh walikota Bengkulu sebab kita tau bahwa bulan suci Ramadan ini tidak perlu dikotori oleh hal hal yang dilarang oleh agama.
harusnya kegiatan kegiatan positif seperti ini harus tetap dipertahankan karna masyarakat butuh hal yang demikian bukun sekedar bicara dan omongan saja melainkan harus segera dilaksanakan. (AH)